HUBUNGAN PEMUDA DENGAN ORGANISASI
Pemuda adalah sosok dari seorang lelaki yang mempunyai jiwa pemberani,mempunyai semangat yang menyala-nyala,dan masih rentan terhadap pergaulan-pergaulan bebas.pada akhirnya seorang pemuda akan menjadi seorang pemimpin,baik dimasyarakat ataupun di keluarga masing-masing.
Pengertian dari ORGANISASI itu sendiri adalah sekelompok individu yang mempunyai tujuan dan cita-cita yang sama.Banyak contoh dari organisasi yang beranggotakan hanya para pemuda.akan tetapi,akhir-akhir ini banyak organisasi-organisasi yang beranggotakan para pemuda membuat kerusuhan.salah satu penyebab terjadi hal seperti diatas adalah kurangnya rasa kepatriotisme seseorang,dan juga tidak adanya komunikasi yan baik.
Contohnya banyak organisasi –organisasi pemuda yang terlibat kerusuhan ataupun tawuran dimana-mana.salah satu penyebabnya adalah tidak adanya komunikasi yang baik antara kelompok organisasi yang satu dengan kelompok organisasi yang lain.Dari kerusuhan yang berbagai kerusuhan yang terjadi banyak kerugian yang didapat,misalnya:
1.Merugikan masyarakat umum.
Akibat kerusuhan, banyak masyarakat yang turut menjadi korban.
2.Merugikan diri pemuda itu sendiri.
Maksud dari pernyataan diatas adalah dengan kerusuhansetiap individu dapat mengalami kejadian yang paling buruk,misalnya menjadi bulan-bulanan massa organisasi lawan.yang nantinya berakibat fatal, contohnya masuk rumah sakit ataupun meninggal dunia.
3.Merugikan lingkungan sekitar.
Kerusuhan membuat banyak kerugian baik secara fisik maupun materil.contohnya banyak rumah-rumah warga menjadi rusak akibat kerusuhan atau tawuran yang terjadi.
4.Merugikan anggota kelompok sendiri yang tidak ikut kerusuhan.
Banyak anggota kelompok yang tidak ikut dalam kerusuhan,akan menjadi incaran massa kelompok lain.karena,kelompok lain tahu kalau dia termasuk anggota kelompok dari lawannya.
Tidak jarang pula dalam satu organisasi sering terjadi perpecahan antar anggotanya.
Padahal hal tersebut tidak mengacu pada tujuan organisasi sebelumnya,yaitu mempunyai tujuan dan cita-cita yang sama antar anggota organisasi.mungkin solusi yang tepat untuk menyelesaikan kerusuhan atau tawuran antar kelompok organisasi tersebut adalah harus adanya komunikasi yang baik,setiap anggota kelompok harus mempunya sikap patriotisme yang tinggi,dan harus mempunyai sifat-sifat yang mencerminkan akhlakul karimah.dari pernyatan-pernyataan diatas dapat disimpulkan kalau membentuk organisasi itu ada keuntungan dan kerugiannya.mudah-mudahan kita sebagai seorang pemuda harus jeli dalam melihat sesuatu,dan apabila kita ingin bergabung dalam suatu organisasi tertentu maka sebaiknya kita lihat dulu visi dan misi dari kelompok organisasi tersebut serta latar belakang organisasi dari organisasi itu sendiri.
0 komentar:
Posting Komentar